Sunday, January 11, 2015

Pemuda dan Sosialisasi



Nama : Galih Seto

kelas  :1IC12

NPM  : 24414441

Tema  : Pemuda dan Sosialisasi


Bahaya Minuman Keras pada Pemuda



Pendahuluan
Pemuda adalah generasi yang membawa harapan dan tanggung jawab di pundaknya. Pemuda merupakan generasi penerus bangsa karena akan melanjutkan perjuangan generasi sebelumnya dan melangsungkan estafet pembangunan secara terus-menerus. Pemuda memiliki banyak potensi dalam diri mereka yang harus dikembangkan dan dibina. Pengembangan dan pembinaan potensi generasi muda hendaknya harus dilakukan dengan jalur-jalur pembinaan yang tepat sesuai dengan asas, arah, dan tujuan pengembangan dan pembinaan. Saat ini pemuda juga memiliki permasalahan bahkan permasalahan tersebut dapat merusak moral para pemuda.  Seorang pemuda harus bisa mengendalikan diri di tengah kehidupan masyarakat.

Permasalahan
Permasalahan yang dimiliki pemuda pada saat ini salah satunya adalah minuman keras. Banyak alasan mengapa mereka meminum minuman keras diantaranya :
1.      Miras dianggap sebagai penghilang stress (tekanan)
2.      Ingin melupakan masalah yang ada
3.      Miras menjadi tren saat berpesta
4.      Miras dianggap sebagai penenang pikiran
Banyak sekali kasus tentang penyalahgunaan minuman keras yang dilakukan oleh generasi muda.  Penyalahgunaan miras tidak hanya dilakukan oleh pemuda pada masyarakat kelas atas tetapi juga dilakukan oleh pemuda pada masyarakat kelas menengah ke bawah. Pemuda pada masyarakat kelas menegah ke bawah bahkan meminum minuman keras oplosan yang berbahaya bagi tubuh. Salah satu kasus penyalahgunaan minuman keras yang terjadi adalah penyalahgunaan minuman keras di Bekasi  
Berdasarkan berita yang dilansir oleh suara merdeka pada tanggal 3 januari 2015, kasus penyalahgunaan minuman keras yang terjadi di Bekasi tepatnya di Kelurahan Aren Jaya, Kecamatan Bekasi Timur menyebabkan tiga pemuda tewas. Ketiga pemuda tersebut tewas setelah meminum minuman keras oplosan jenis Brandy. Menurut pernyataan saksi, Sulistyo Adi Wibowo (33), para korban sempat meminum miras oplosan pada Kamis (1/1) dari sore hingga malam hari. Saksi bersama tiga rekannya yang tewas sempat menenggak minumak keras oplosan di pos ronda yang terletak di Kampung Rawa Aren, Jalan Pulau Jawa Raya RT03 RW17, Kelurahan Aren Jaya. Ketiga korban tewas itu masing-masing bernama Yanto alias Dewa (39), Lebay (34), dan Kibagus Suntara (35) yang berprofesi sebagai tukang ojek meninggal dunia pada Jumat (2/1) WIB. Saksi menyatakan bahwa korban menenggak minuman keras oplosan jenis Brandy.

Pembahasan
          Minuman Keras adalah minuman yang mengandung alkohol dan dapat membuat seseorang menjadi ketagihan. Minuman ini berbahaya bagi para pemakainya karena dapat mempengaruhi pikiran, perilaku, dan menyebabkan kerusakan fungsi-fungsi organ tubuh. Dampak yang ditimbulkan adalah memberikan rangsangan, menenangkan, menghilangkan rasa sakit, membius, serta membuat gembira.
Minuman  keras mengandung alkohol yang dapat memengaruhi otak. Kandungan alkohol pada minuman keras bermacam-macam. Minuman Keras Golongan A mengandung alkohol dengan kadar etanol sebesar 1% sampai dengan 5%. Contoh minumannya adalah Bir. Minuman Keras Golongan B mengandung alkohol dengan kadar etanol sebesar 5% sampai dengan 20%. Contoh minuman golongan B antara lain Anggur Malaga, Anggur Kolesom cap 39, Anggur Ketan Hitam, Anggur Orang Tua, Shochu, Creme Cacao, dan jenis minuman anggur lainnya.
Minuman Keras Golongan C mengandung alkohol dengan kadar etanol 20% sampai dengan 55%. Contoh minumannya adalah vodka, brendi, dll.
Alkohol bila dikonsumsi bisa sangat berbahaya bagi tubuh manusia. Alkohol dapat membuat seseorang yang mengonsumsinya menjadi kecanduan. Bahaya yang timbul akibat mengonsumsi alkohol antara lain :
1.      Membuat orang yang mengonsumsinya menjadi mabuk
2.      Membuat tekanan darah menjadi tinggi
3.      Merusak saraf
4.      Menurunkan kecerdasan
Pada kasus tersebut penyalahgunaan minuman keras dilakukan oleh generasi muda.
Permasalahan pada kasus tersebut merupakan masalah serius karena yang menjadi korban adalah pemuda yang akan memikul harapan bangsa. Penyalahgunaan minuman keras pada masyarakat kelas menengah ke bawah bahkan lebih memprihatinkan. Minuman keras yang mereka minum merupakan minuman keras oplosan. Minuman keras oplosan dipilih karena harganya lebih murah dari minuman keras bermerk. Minuman keras oplosan lebih berbahaya karena kadar alkoholnya tinggi. Selain itu minuman keras oplosan juga mengandung zat-zat yang sangat berbahaya bagi tubuh. Bahan berbahaya yang biasa digunakan untuk membuat minuman keras oplosan antara lain cairan pembersih lantai, minuman berkarbonasi, bahkan lotion anti nyamuk. Bahan tersebut dapat menyebabkan kematian bagi seseorang yang meminum minuman keras tersebut. Jika orang yang minum merupakan generasi muda maka masa depan bangsa dapat terancam karena minuman keras membunuh satu persatu generasi muda yang membawa harapan bangsa.

Kesimpulan dan Opini
Minuman keras merupakan minuman beralkohol yang membawa dampak buruk bagi tubuh. Masalah penyalahgunaan minuman keras menjadi masalah yang serius karena banyak diantara pengonsumsi minuman keras adalah generasi muda. Banyak faktor yang menyebabkan seseorang mengonsumsi minuman keras diantaranya stress, ingin mengikuti trend, dan lain-lain. Agar tidak jatuh korban sebaiknya sosialisasi tentang bahaya minuman keras perlu dilakukan. Sosialisasi tersebut dapat memberikan pengetahuan tentang minuman keras beserta dampak dari meminum minuman keras. Jika kita memiliki masalah maka jangan menyelesaikannya dengan meminum minuman keras. Jangan mengikuti trend yang berkembang jika trend tersebut membawa dampak yang buruk. Kita juga dapat memperdalam ajaran agama untuk menghindari meminum minuman keras karena terdapat larangan meminum minuman keras.

Sumber :


No comments:

Post a Comment